PELATIH Persib, Drago Mamic mengku terkesan dengan hadirnya bobotoh yang memenuhi stadion Si Jalak Harupat, Soreang saat Persib menjungkalkan Arema Malang dengan skor 2-0 pada lanjutan kompetisi Indonesia Super League, Kamis sore (15/3).
Namun, pelatih berkebangsaan Kroasia itu mengakui mempunyai rasa takut jika timnya tidak mampu memberikan kado kemenangan untuk bobotoh sekaligus kado ulang tahun Persib yang ke-79.
“Pertama saya sangat terkesan dengan dukungan para bobotoh, mereka mendukung seperti pada pertandingan terdahulu. Ketakutan saya hanyalah apa yang akan terjadi jika kami tidak memenangkan pertandingan ini,” ungkap Mamic kepada wartawan usai pertandingan.
Ketegangan yang dialami pelatih berlisensi A Pro UEFA memang cukup beralasan. Mamic mengakui permainan anak-anak Arema sempat membuat lini belakang Persib kerepotan.
Meski begitu, eks pelatih timnas Myanmar ini tetap memuji kinerja anak asuhnya yang mampu bermain sabar sebelum akhirnya Miljan radovic berhasil membuka kemenangan Persib di menit 21.
“Sebelum mencetak gol kami bermain sangat bagus,sabar menunggu kesempatan untuk mencetak gol. Setelah itu kubu Arema bereaksi dengan sangat baik. Saya harus memberikan pujian. Tiga pemain mereka bergerak sagat cepat untuk menyerang hingga garis terkhir pertahanan kami,”pungkas Mamic. (Ari Syahril Ramadhan)